Resmi Dibuka, Magelang Parekraf Fair 2024 Hadirkan Kolaborasi Ekraf dan Wisata
Rudi || Diskominsta
Sabtu, 23 November 2024
Magelang Parekraf Fair 2024 resmi dibuka oleh Pjs Wali Kota Magelang
KOTA MAGELANG – Magelang Parekraf Fair 2024 resmi dibuka oleh Pjs Wali Kota Magelang Ahmad Aziz di kompleks Sanden Sport Center (SSC) Magelang, Jumat (22/11/2024).
Aziz menyampaikan, Magelang Parekraf Fair 2024 hadir dengan latar belakang yang sangat penting. Pariwisata dan ekonomi kreatif adalah dua sektor yang tidak bisa dipisahkan dalam pembangunan daerah.
“Melalui event ini, kita ingin memberikan wadah untuk mempertemukan pelaku usaha, memperkenalkan produk unggulan ekonomi kreatif, dan meningkatkan daya tarik Kota Magelang di mata wisatawan,” katanya.
Menurutnya, kegiatan ini juga menjadi langkah strategis untuk mendukung branding Kota Magelang sebagai kota yang kaya akan budaya, kreativitas, dan keramahannya. Dengan menggandeng Jateng Creative Fest 2024, ruang lingkup acara ini semakin luas dan manfaatnya semakin terasa.
Pada kesempatan yang sama, dilaksanakan pula launching kerja sama pariwisata Gelang Manggung antara Kota Magelang, Kabupaten Magelang, dan Kabupaten Temanggung. Kerja sama ini menjadi simbol kolaborasi lintas wilayah untuk kemajuan pariwisata.
Apresiasi juga diberikan kepada Penerbit Kompas yang turut berkontribusi melalui donasi buku pada acara ini. Langkah ini tidak hanya mendukung literasi, tetapi juga memperkuat basis pendidikan dan budaya kreatif di Kota Magelang.
“Dengan adanya kolaborasi, kami berharap semoga Kota Magelang semakin berkembang menjadi pusat kreativitas, budaya, dan literasi,” imbuhnya.
Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Magelang, Sarwo Imam Santosa menjelaskan, kegiatan ini merupakan sinergi dalam melakukan promosi bersama baik dari pelaku usaha pariwisata, usaha ekonomi kreatif, maupun UMKM.
Magelang Parekraf Fair 2024 sekaligus sebagai sarana untuk mengenalkan dan memasarkan destinasi pariwisata Kota Magelang melalui expo potensi pariwisata dan paket-paket wisatanya. Selain itu, untuk mengenalkan ekonomi kreatif dari berbagai sub sektor.
Dia menyebut ada sekitar 33 tenant yang aneka produk ekonomi kreatif, kuliner dan lainnya. Selama tiga hari pelaksanaan, 22-24 november 2024, disuguhkan berbagai kegiatan menarik, yaitu pameran produk ekonomi kreatif, festival seni dan budaya, festival kupat tahu beserta lombanya, pertunjukan musik, pemutaran film, fashion show, festival olahraga masyarakat, hingga city tour ke destinasi wisata unggulan di Kota Magelang. (prokokompimkotamgl)